Notebook Murah dari Alnect Komputer
Tuesday, June 16, 2009
Pertama kali membuka website Alnect Computer, saya langsung tertarik melihat penawaran Notebook yang saya rasa dan saya pikir sangat ekonomis sekali (baca : murah sekali). Saya agak lama tidak mengamati perkembangan harga notebook, jadi sewaktu melihat penawaran tersebut sangat terkesima sekali.
Dengan harga yang dibandrol Rp. 3.229.000 (harga saat ini), kita dapat membawa satu unit notebook. Hmm..Notebook seperti apa ya berharga seperti itu?
Notebook tersebut bernama Vanbook Type A1N70T keluaran dari Vendor lokal Indonesia Advan. Sekilas mendengar namanya seperti merk yang memproduksi monitor CRT, LCD dan aksesories digital. Namun setelah membaca profile perusahannya ternyata berbeda.
Advan vendor notebook murah ini didirikan pada November 2007 bekerja sama dengan vendor dari Taiwan yang memproduksi Notebook,Deskbook, Flashdisk dan Aksesories digital lainnya.
Untuk produk Notebook Advan Vanbook A1N70T memang ditujukan untuk segmentasi yang memperhatikan faktor ekonomis dan harga. Dengan harga yang jauh lebih murah namun dengan spesifikasi yang tidak kalah dengan merk lain. Sangat cocok untuk masyarakat Indonesia terutama kalangan pelajar, mahasiswa, profesional yang ingin mengecap teknologi terbaru namun dengan harga yang terjangkau.
Untuk lebih mengetahui keunggulan-keunggulan dari Notebook ini coba kita bedah berdasarkan spesifikasinya.
Processor
Vanbook A1N70T diotaki oleh Processor Intel ATOM N270 1.6 Ghz dengan 533 Mhz FSB, dan 512 KB L2 Cache menggunakan teknologi 45 nm.Keunggulan yang didapat dengan menggunakan processor ini yaitu :
* Processor terkecil yang dibuat oleh Intel, sehingga memiliki bentuk yang kecil dan tipis.
* Mengurangi konsumsi energi, implikasinya baterai lebih tahan lama.
* Performa tetap optimal meski disaat kekurangan energi.
* Karena kecil dan tipis kebutuhan akan pendinginan akan berkurang.
* Meminimalkan kebutuhan energi dalam pemrosesan data, implikasinya menambah umur baterai.
* Menambah performa dengan mengatur penyimpanan data dalam L2 Cache.
Dengan keunggulan-keunggulan tersebut dan dengan clock speed 1,6 GHz, Vanbook A1N70T akan berjalan secara optimal.
Chipset dan Video Controller
Kinerja processor didukung oleh chipset yang mumpuni produk dari Intel juga. Chipset yang digunakan yaitu Intel 945GSE. Keunggulan chipset ini yaitu penggunaan daya secara efisien untuk kemampuan grafis. Terintegrasi dengan engine grafis berbasis 32-bit dengan kemampuan 3D Grafis Akselerator.
Memory
kemampuan Processor dan Chipset diharmonisasi dengan kemampuan Memory 1 GB DDR2 PC 5300
Hardisk
Untuk penyimpanan data dan operating sistem menggunakan Hardisk dengan kapasitas besar 160 GB SATA
Layar
Untuk kenyamanan mata pengguna disediakan layar LCD WXGA (Wide) TFT dengan ukuran 10,2 inch.
Webcam
Untuk penggunaan video conference atau sekedar capture image, dapat anda nikmati dengan Webcam built in 1,3 Megapixels.
Card Reader
Untuk pentrasnferan data secara manual menggunakan memory card mobile gadget, dapat menggunakan Card Reader 4 in 1 yang mendukung type card MMC/MS/SD/MS-Pro.
Network
Untuk penggunaan Cable Network disediakan 10/100 Ethernet port dan untuk koneksi internet Wireless menggunakan WLAN 802.11 B/G Minicard Module
Port Input / Output
USB 2.0 (3 port), RJ45 (1 port), Power Port (1 port), Lineout/Earphone (1 port) dan VGA port (1 port)
Integrated Sound System
untuk output suara menggunakan onboard Realtek ALC662 Azalia standard support, dan Builtin Microphone dan Speaker
Sistem Operasi (OS)
Vanbook type ini hanya dilengkapi dengan DOS atau belum ada Sistem Operasi
Baterai
Baterai menggunakan 11.1V/10.8V,2200/2400mAh(3S2P) 3 Cells
Dimensi
Ukuran Panjang, Tinggi, Ketebalan : (258x189x28) mm
Berat
Kurang dari 1,4 Kg (termasuk baterai 3 cell)
Warna
Tersedia 3 warna Hitam, Putih dan Pink (Merah Muda)
Garansi / Purna Jual
Dari Alnect Computer selama 180 hari
Garansi standard selama 1 tahun
Dari uraian berdasarkan spesifikasi tersebut, dapat dilihat keunggulan-keunggulan dari Notebook ini, selain dari sisi harga. Oh ya selain itu anda akan mendapatkan Bonus khusus dari Alnect Computer yaitu Softcase Cantik, Cooling Pad, Mouse Optik USB, LCD Cleaner Kit.
Jadi, apabila anda berminat untuk membeli Notebook yang sangat terjangkau namun dengan kinerja yang tidak kalah dengan Notebook Branded, anda dapat memilih Notebook Vanbook A1N70T ini. Untuk mendapatkan Notebook ini dengan pelayanan yang lebih memuaskan, anda dapat menghubungi :
Alnect Komputer Shop
Jl. Raya Janti, Kruwing No. 1
Yogyakarta Indonesia
Telp. (0274)486844
Hotline (0274)7471199
informasi : info@alnect.net
Marketing : sales@alnect.net
Link Produk :
Dapatkan Laptop Gratisss Buat Para Bloger !!
Caranya ?? klik tiket di bawah ini....
3 comments:
bro,itu udah termasuk ongkos kirim tak?
belum sis, tergantung daerahnya seh
Woooow !!
CONGRATS yah jadi salah satu pemenang juga ;)
PS. thank u untuk ucapan selamatnya di blog saya :)
salam,
EKA
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Post a Comment
Silahkan mengisi komentar anda tentang blog ini